get app
inews
Aa Text
Read Next : Kronologi Kecelakaan Maut Minibus Rombongan Wisatawan China, Hilang Kendali Tabrak Pohon

5 Tempat Makan di Denpasar Bali, Ada yang Bernuansa Danau

Jumat, 15 Oktober 2021 - 20:28:00 WITA
5 Tempat Makan di Denpasar Bali, Ada yang Bernuansa Danau
Tempat makan di Denpasar Bali yang patut dicoba saat berlibur (Foto: Facebook/Segara Bambu)

DENPASAR, iNews.id – Deretan 5 tempat makan di Denpasar ini patut Anda coba saat berlibur di Bali. Tempat-tempat ini sangat cocok dikunjungi bersama keluarga. 

Dengan harga terjangkau, Anda bisa mendapatkan cita rasa sedap, beragam menu, dan tempat nyaman bersama keluarga. 

Berikut 5 tempat makan di Denpasar Bali:

1. Rumah Makan Kedaton Sanur

(Foto: Instagram/rmkedaton)
(Foto: Instagram/rmkedaton)

Rumah makan ini terletak di Jalan Bypass Ngurah Rai No 118, Sanur, Denpasar Selatan. Buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 21.00 Wita. RM Kedaton Sanur direkomendasikan karena menjadi favorit warga lokal maupun pengunjung. 

Selain itu, restoran ini sudah memiliki tiga cabang yakni di Gatsu, Hayam Wuruk, dan Sanur. Tenang saja, restoran ini menyajikan makanan halal dan memiliki cita rasa Jawa, sehingga tak asing di lidah.

2. Ayam Betutu

Ini dia restoran yang namanya sama dengan kuliner khas Bali. Tempat makan Ayam Betutu terletak di Jalan Buluh Indah No 51X, Pemecutan Kaja, Denpasar Utara. Buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 21.00. Keunggulan rumah makan ini adalah daging ayam betutu yang sangat empuk, dipadu dengan bumbu khas Bali. 

Bagi Anda pecinta kuliner pedas, ayam betutu di restoran satu ini wajib dicoba. Tak hanya itu, restoran ini juga menyajikan nasi campur tempo dulu bagi pelanggan yang tidak suka pedas.

Editor: Anton Suhartono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut