get app
inews
Aa Text
Read Next : Komplotan Curanmor di Sumut Ditangkap, Pelaku Sempat Berontak

Spesialis Curanmor Kunci Nyantol Gasak 28 Motor di Bali

Senin, 06 Maret 2023 - 12:55:00 WITA
Spesialis Curanmor Kunci Nyantol Gasak 28 Motor di Bali
Polres Jembrana menangkap pelaku curanmor spesialis kunci nyantol yang mencuri 28 motor. (Foto: Nyoman Sudika)

JEMBRANA, iNews.id - Polres Jembrana menangkap pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) spesialis kunci nyantol. Pelaku inisial IKA mencuri 28 motor di sejumlah wilayah di Bali.

"Pelaku memang menyasar sepeda motor yang terparkir dengan kunci kontak yang belum dicabut," kata Kapolres Jembrana, AKBP Dewa Gde Juliana, Minggu (5/3/2023).

Juliana mengatakan, kasus ini terungkap berawal dari laporan korban yang kehilangan motor di halaman Pura Balai Subak Balik di Kecamatan Negara pada Selasa (28/2/2023).

Korban saat itu sedang membangun pelinggih pura bersama saudaranya, dan lupa mencabut kunci kontak motornya.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut