get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Tersangka Korupsi Lingkar Timur Kuningan Ditangkap, Negara Rugi Rp1,23 Miliar 

Mantan Bupati Tabanan Wiryastuti Bantah Pindah Partai: Saya Loyalis PDI Perjuangan

Selasa, 14 Juni 2022 - 18:30:00 WITA
Mantan Bupati Tabanan Wiryastuti Bantah Pindah Partai: Saya Loyalis PDI Perjuangan
Mantan Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti. (Foto: iNews/Indira Arri)

DENPASAR, iNews.id - Mantan Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti meminta kasus yang sedang dihadapinya tidak dikaitkan dengan isu kepindahan partai politik. Wiryastuti menegaskan dirinya tetap bersama PDI Perjuangan.

"Saya mohon jangan membiaskan urusan perkara saya ini kemana-mana. Apa pun yang terjadi, saya tidak pernah melangkahkan kaki saya jauh dari PDI Perjuangan," ujar Wiryastuti usai sidang di Pengadilan Tipikor Denpasar, Selasa (14/6/2022).

Wiryastuti mendengar isu yang menyebut dirinya pindah ke partai lain. Dia menegaskan isu itu tidak benar dan ingin meluruskan agar tidak terjadi kesalahpahaman.

"Saya murni dari leluhur sampai sekarang loyalis PDI Perjuangan dari jaman PNI. Jangan ada isu ada gosip dan sebagainya yang menyatakan saya pindah ke partai lain. Itu tidak benar," tuturnya.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut