Kasus Lift Jatuh, Pemilik Ayu Terra Resort Ditanya Hasil Uji Kelayakan hingga Kepemilikan
GIANYAR, iNews.id - Polres Gianyar memeriksa pemilik Ayu Terra Resort, Linggawati Utomo, terkait kasus lift jatuh di Ubud Bali yang menewaskan lima pekerja. Linggawati Utomo diperiksa sebagai saksi.
"Kita minta keterangan owner sebagai saksi," kata Kasat Reskrim Polres Gianyar AKP Ario Seno Wimoko, Senin (11/9/2023).
Ario Seno mengatakan, jika penyidik membutuhkan keterangan lanjutan, Linggawati Utomo bisa saja diperiksa kembali. Namun pemeriksaan perdana hari ini hanya mencakup pemeriksaan dasar saja.
"Pemeriksaan dasar terkait kepemilikan surat-surat dia sebagai pemilik vila lalu juga uji kelayakan yang dilaksanakan kemarin. Artinya masih pemerksaan dasar dan belum pemeriksaan ahli," tuturnya.
Editor: Reza Yunanto