get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Terkini Guncang Kuta Bali, Cek Magnitudonya!

Kapolri Minta Strategi Pengendalian Covid-19 di Bali Diperkuat untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Minggu, 29 Agustus 2021 - 14:06:00 WITA
Kapolri Minta Strategi Pengendalian Covid-19 di Bali Diperkuat untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memimpin rapat dengan Forkopimda Bali bersama Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto di Denpasar, Bali Minggu (29/8/2021). (Foto: Divisi Humas Polri).

Adapun persyaratannya, pelaku perjalanan antar-provinsi, menunjukkan kartu vaksin dengan minimal dosis pertama. Pelaku perjalanan dengan moda transportasi mobil pribadi, sepeda motor, bus, kereta api dan kapal laut, menunjukkan hasil negatif antigen H-1. Pelaku perjalanan dengan moda transportasi pesawat udara menunjukkan hasil negatif PCR H-2. 

Lalu, perjalanan dengan pesawat antar kabupaten/kota di Jawa-Bali, harus memenuhi syarat yang sudah ditetapkan. Termasuk untuk para petugas akan dilakukan pengawasan. 

"Akan diberikan sanksi tegas bagi petugas yang tidak  melakukan pemeriksaan yang benar dalam pelaksanaan penyekatan," ucap Sigit.

Di sisi lain, dia juga berharap kepada Forkopimda Bali untuk bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dan menggunakan pendekatan adat melalui para pemuka adat untuk mengajak warga yang terpapar virus corona, mau di karantina di Isolasi Terpusat (Isoter) yang saat ini sudah sangat bagus di Bali. Tingkat kesembuhan di Isoter lebih tinggi, karena ditunjang fasilitas dan diawasi penuh serta langsung oleh tenaga kesehatan (nakes). 

"Upaya menggeser isoman ke isoter perlu dilakukan secara maksimal dengan bantuan pemerintah daerah (Pemda), seluruh tokoh masyarakat, tokoh adat. Serta perlu penjelasan secara baik dengan menyesuaikan adat istiadat setempat yang dapat memberikan ketenangan kepada masyarakat ketika akan mengajak ke isoter," papar Sigit.

Lebih dalam, Sigit menekankan, Forkopimda Bali harus terus melakukan akselerasi terhadap target Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait vaksinasi nasional. Tujuannya, agar kekebalan komunal atau herd immunity terhadap Covid-19 segera terbentuk.

Sigit menekankan, untuk mengurangi risiko penularan dan kematian akibat Covid-19, TNI-Polri bersama Pemda terus melakukan akselerasi vaksinasi. Untuk mencapai target tersebut diperlukan sinergi TNI-Polri dan Pemda serta seluruh elemen masyarakat. Dalam menyiapkan strategi vaksinasi dapat dilakukan serbuan vaksinasi, gerai vaksinasi, vaksinasi mobile, dan door to door, ketika stok vaksin datang dalam jumlah besar.

Editor: Zen Teguh

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut