DENPASAR, iNews.id - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bali menangkap Nana Juhariyah (28), terpidana kasus narkotika dan pencucian uang. Dia merupakan pacar bandar narkoba asal Bali yang kini mendekam di Nusa Kambangan.
"Dia ditangkap lalu dibawa ke Bali dan kami eksekusi ke Lapas Kerobokan," kata Kasi Penkum Kejati Bali A Luga Harlianto, Minggu (7/11/2021).
Memasuki Capital League Phase 1, Wirausaha Muda Mandiri Business Existing Berlangsung Sengit!
Nana ditangkap di Surabaya setelah menjadi buronan selama enam tahun. Dia menjelaskan, Nana menjadi terdakwa kasus narkotika 404 gram sabu bersama pacarnya, Hendra Kurniawan, 2014 silam. Hendra telah divonis 15 tahun dan saat ini mendekam di Lapas Nusa Kambangan.
Editor : Nani Suherni