Motor Warga Tabanan yang Hilang Terseret Banjir Ditemukan, Korban Terus Dicari
Senin, 10 Oktober 2022 - 12:49:00 WITA
Selain motor, ditemukan tas dan beberapa kartu identitas milik korban seperti KTP dan pas foto serta sejumlah uang.
"Kendaraan dan tas serta surat berharga ditemukan warga dan tim pencarian korban di Pantai Abian Kapas, Selemadeg Timur, tepatnya dekat Pura Semulungun," dikutip dari laman Polsek Kerambitan.
Polisi telah mengonfirmasi temuan motor dan barang-barang tersebut. Keluarga korban membenarkan motor dan barang-barang yang ditemukan adalah milik korban.
Editor: Reza Yunanto