get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Terkini Guncang Kuta Bali, Cek Magnitudonya!

KRI Rigel Akan Tindak Lanjuti Temuan Titik Magnet Kuat di Perairan Bali

Jumat, 23 April 2021 - 12:45:00 WITA
KRI Rigel Akan Tindak Lanjuti Temuan Titik Magnet Kuat di Perairan Bali
Pencarian KRI Nanggala di perairan Bali utara. (Foto: Antara)

DENPASAR, iNews.id - KRI Rigel yang memiliki peralatan canggih untuk memonitor bawah laut akan merapat di perairan Bali untuk membantu menemukan lokasi kapal selam KRI Nanggala 402. KRI Rigel akan menindaklanjuti temuan magnet cukup kuat di perairan Bali.

Kapuspen TNI Mayjen Achmad Riad mengatakan titik magnet yang cukup kuat di perairan Bali utara itu ditemukan KRI Rimau pada Rabu (22/4/2021) kemarin. Tim pencarian berharap titik magnet itu tidak berubah dan bisa dikejar KRI Rigel. 

"Mudah-mudahan itu menjadi titik terang. Mudah-mudahan dengan sumber daya yang dikerahkan bisa mempercepat untuk mengetahui posisi yang pasti," ujarnya dalam jumpa pers di Base Ops Lanud Ngurah Rai Bali, Jumat (23/4/2021). 

Riad mengatakan KRI Rigel sedang dalam perjalanan dan dikabarkan tiba di lokasi antara siang hingga sore nanti. Kehadiran kapal canggih itu diharapkan bisa mempercepat penemuan lokasi kapal selam KRI Nanggala

"Kita harapkan salah satu KRI kita yang punya peralatan yang mampu memonitor bawah laut yaitu KRI Regal sudah dekat. Diharapkan siang sore ini bisa merapat sehingga bisa secepatnya membangun dan merencanakan kegiatan lebih detil," tuturnya.

Dia menambahkan, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Listyo Sigit Prabowo Prabowo siang ini bertandang ke perairan Bali utara sana untuk memantau langsung. Sedangkan KSAL Laksamana Yudo Margono terbang ke lokasi lebih awal. 

Panglima TNI, Kapolri dan KSAL direncanakan memantau langsung dari KRI Regal setelah merapat. "Seperti pada saat  kita laksanakan pencarian Sriwijaya Air kita bisa lihat ada sonar di bawah laut sehingga bisa memberi gambaran jelas," ujar Riad.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut