get app
inews
Aa Text
Read Next : WNA asal Kanada Ditemukan Tewas di Kamar Penginapan Bali

Kenapa Banyak Sesajen di Bali? Ternyata karena Alasan Ini

Jumat, 23 Desember 2022 - 06:40:00 WITA
Kenapa Banyak Sesajen di Bali? Ternyata karena Alasan Ini
Sesajen sering ditemukan di Bali. (Foto: Instagram @dann.mal.weg)

Bentuk Sesajen

Ada banyak bentuk sesajen di Bali. Paling umum adalah Canang Sari, yang merupakan sesajen dengan kuantitas terkecil.

Canang Sari selalu dihaturkan oleh warga Bali setiap hari. Bisa dibuat sendiri atau membeli dari pedagang yang menjual canang sari. 

Sebagian warga Bali, terutama perempuan, memiliki keterampilan membuat canang sari yang diajarkan turun-temurun.

Canang Sari menggunakan daun janur sebagai alas sekaligus wadahnya yang dibuat persegi empat atau ceper. Dalam wadah itu terdapat Porosan yang merupakan bahan-bahan di dalam ceper seperti pinang, sirih, daun janur hingga kapur. 

Di Canang Sari juga terdapat makanan seperti roti, kue, pisang, nasi, atau jajananan khas Bali. Tak ketinggalan adalah bunga segar dan harum. Terakhir adalah bunga rampai yang ditempatkan di atas susunan bunga. 

Perlu diingat bahwa sesajen bagi warga Bali adalah bentuk persembahan kepada Yang Maha Kuasa. Bila melihat sesajen di jalan sebaiknya tidak dirusak atau diinjak.

Editor: Reza Yunanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut