Harga Tiket Masuk Bali Safari Marine Park, Cara Pembelian dan Jadwal Atraksi
JAKARTA, iNews.id - Harga tiket masuk Bali Safari Marine Park ada bermacam jenis. Bagi wisatawan yang berminat datang perlu mengetahui agar tidak salah beli.
Bali Safari Marine Park adalah kebun binatang yang menyajikan beragam atraksi satwa. Lokasinya berada di Kabupaten Gianyar, Bali.
Dari Bandara Ngurah Rai, dibutuhkan waktu tempuh sekitar 1,5 jam menuju lokasi. Bila menginap di Kota Denpasar, membutuhkan waktu 1 jam menuju Bali Safari Marine Park.
Mengutip website balisafarimarinepark.com, harga tiket masuk Bali Safari Marine Park berbeda untuk warga negara Indonesia (WNI) dan warga negara asing (WNA). Tiket yang ditawarkan terdiri atas empat macam, sesuai atraksi yang ingin dilihat.
Harga tiket masuk Bali Safari Marine Park:
Safari Explorer
Anak Rp135.000
Dewasa Rp175.000
Wisatawan akan menjelajah Bali Safari Marine Park dengan trem khusus untuk melihat berbagai satwa, termasuk yang terancam kepunahan. Safari Rangers akan memandu perjalanan wisatawan yang dilakukan pada siang hari.
Tiket ini hanya berlaku pada Senin sampai Jumat.

Safari Legend
Anak Rp235.000
Dewasa Rp275.000
Sama dengan Safari Explorer, namun ditambah dengan akses masuk ke pertunjukan Bali Agung Show.
Tiket ini berlaku pada Sabtu dan Minggu.
Night Safari
Anak Rp400.000
Dewasa Rp500.000
Wisatawan akan menikmati petualangan safari pada malam hari dengan kendaraan yang didesain secara khusus mulai pukul 18.00 hingga 21.00 Wita.
Tiket ini berlaku setiap hari dan termasuk makan malam.
Elephant Black Safari
Rp420.000
Wisatawan akan diajak merasakan Safari Journey dengan trem yang didesain secara khusus beserta seorang guide. Petualangan dilengkapi dengan pengalaman naik gajah.
Tertarik mencoba? Jangan lupa untuk berkunjung ke Bali Safari Marine Park saat berlibur ke Bali.
Editor: Reza Yunanto