Wisatawan asal Kanada, Frances Colleen Hollywood (62) ditemukan tewas di kamar penginapannya, Lembongan Made In, Jungutbatu, Nusa Lembongan, Klungkung, Bali. (Foto: Polda Bali).

JAKARTA, iNews.id - Wisatawan asal Kanada bernama Frances Colleen Hollywood (62) ditemukan tewas di kamar penginapannya, Lembongan Made In, Jungutbatu, Nusa Lembongan, Klungkung, Bali. Kejadian ini pertama kali diketahui oleh Yuniariati (34), staf penginapan, yang curiga karena korban tidak keluar kamar sejak siang. 

Saat diperiksa sekitar pukul 19.00 WITA, korban masih berada di posisi yang sama dan tidak merespons saat dibangunkan. Yuniariati langsung melapor ke pemilik penginapan, yang kemudian menghubungi polisi.

Petugas Polsubsektor Lembongan bersama tim medis dari Nusa Medica Clinic segera datang ke lokasi. Setelah diperiksa, korban dinyatakan telah meninggal dunia.


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network