JAKARTA, iNews.id - Tempat karaoke di Bali paling populer ini sangat sering didatangi oleh para wisatawan dalam dan luar negeri. Tempat karaoke menjadi salah satu tempat yang bisa memanjakan wisatawan yang hobi bernyanyi.
Bali tak hanya menawarkan keindahan wisata alamnya saja. Banyak tempat hiburan seperti kafe, bar, dan juga tempat karaoke di Bali yang wajib didatangi ketika berkunjung ke Pulau Dewata.
Berikut tempat karaoke di Bali yang paling populer, Selasa (28/9/2021).
1. Diva
Tempat Karaoke di Bali yang pertama ini merupakan milik salah satu Diva cantik Indonesia yaitu Rossa. Tempat karaoke yang satu ini beralamat di Jalan Dewi Sri Nomor 99 Legian, Kuta, Badung, Bali. Tarif yang ditawarkan mulai dari Rp50.000-Rp250.000 tergantung hari kedatangan.
2. EC Executive
Urutan kedua Tempat karaoke di Bali ini berlokasi di Jalan Imam Bonjol No.386, Pemecutan Klod, Denpasar Barat, Bali. Salah satu tempat hiburan kalangan elit yang satu ini menawarkan banyak paket promo murah yang sesuai dengan kantong. Buka setiap hari mulai dari pukul 14.00 hingga 03.00.
3. De Berry Karaoke
De Berry Karaoke merupakan salah satu Family Karaoke di daerah Denpasar yang memiliki harga cukup terjangkau untuk menu paket room dan makanan. Tempatnya bersih dan juga staf yang ramah menjadi salah satu daya tarik di tempat karaoke ini. De Berry berlokasi di Jalan Teuku Umar Barat, Pemecutan Klod, Denpasar Barat. Kota Denpasar, Bali.
4. Japanese Concept Family Zero 4
Tempat karaoke yang satu ini merupakan salah satu tempat karaoke di Bali yang memiliki konsep ala Jepang. Japanese Concept ini sangat terkenal dengan pelayanan yang baik dan ramah. Di sini terbagi atas enam ruangan berbeda seperti kids, band, athletic room, lounge, meeting dan ghatering. Beralamat di Jalan Dewi Sri No.168, Legian, Kuta, Badung, Bali.
5. Lavender
Selanjutnya tempat karaoke di Bali yang populer adalah Lavender. Merupakan tempat karaoker di beachwalk Kuta yang sangat nyaman untuk dikunjungi bersama keluarga dan teman-teman. Berlokasi di Lavender Luxury Resort & Spa, Jalan By Pass Ngurah Rai Nomor 7, Tuban, Kuta, Badung Bali. Memiliki pelayanan yang super mewah membuat siapapun ingin berlama-lama disini.
6. Nav Karaoke
Nav Karaoke berlokasi di Jalan Teuku Umar Nomor 8A, Dauh Puri Klod, Denpasar Barat, Bali. Tempat karaoke ini sangat hits di Bali sejak tahun 2000-an. Banyak lagu-lagu lawas yang bisa kalian nikmati dengan harga sewa mulai dari Rp.30.000-Rp.400.000 per jam tergantung hari kedatangan. Buka setiap hari Minggu-Jumat pukul 11.00 - hingga 02.00, dan Sabtu pukul 11.00 hingga 02.30.
7. Boshe VVIP Club
Tempat karaoke di Bali yang terakhir ini merupakan salah satu tempat hiburan malam yang juga menyediakan spot untuk karaoke. Tempat yang buka setiap hari ini beralamat di Jalan By Pass Ngurah Rai Nomor 89X, Tuban, Kuta, Badung, Bali. Jika ke Bali jangan lupa untuk mampir ke kafe and bar yang satu ini.
Editor : Reza Yunanto
Artikel Terkait