Polri mengirimkan bantuan kemanusiaan bagi korban banjir dan longsor di Nagekeo, NTT. (Foto: ist)

JAKARTA, iNews.idPolri mengirimkan tim misi kemanusiaan guna membantu warga yang terdampak banjir bandang dan longsor di Kecamatan Mauponggo, Kabupaten Nagekeo, NTT, Senin (15/9/2025).

Bencana yang melanda pada Minggu lalu menewaskan 6 orang, sementara 3 lainnya masih hilang. Selain itu, 5 warga mengalami luka berat, 10 luka ringan, dan 37 keluarga harus mengungsi akibat rumah rusak. Banjir dan longsor juga merusak puluhan lahan pertanian, jalan, jembatan, irigasi, hingga memutus aliran listrik dan air bersih.

Kakorbinmas Baharkam Polri, Irjen Pol Edy Murbowo, menegaskan bahwa pengiriman bantuan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri. Dia berharap dukungan tersebut dapat membantu pemulihan masyarakat, khususnya dalam penyediaan listrik, air bersih, logistik harian, dan layanan kesehatan darurat.

“Kami ingin memastikan masyarakat, termasuk anggota Polri yang terdampak, tetap mendapat bantuan agar bisa bangkit kembali. Semoga upaya ini meringankan penderitaan korban dan menjadi wujud nyata komitmen Polri hadir di tengah rakyat,” ujar Edy.

Untuk meringankan beban korban, Polri menyalurkan bantuan melalui jalur udara dan laut. Pesawat CN295 mengangkut lebih dari seribu paket makanan siap saji, kasur, selimut, lampu tenaga surya, serta genset berkapasitas besar.


Editor : Kastolani Marzuki

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network