DENPASAR, iNews.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Ayani Utara, Peguyangan Kaja, Denpasar, Bali, Sabtu (3/8/2024). Pengendara motor tewas menabrak besi melintang yang dingkut kendaraan lain.
Kejadian tersebut berawal saat korban menggunakan sepeda motornya melaju dengan kecepatan tinggi dari arah selatan menuju utara.
Saat tiba di lokasi kejadian, tiba-tiba terhalangi oleh mobil yang mengangkut besi. Benturan keras menyebabkan korban tewas bersimbah darah dengan luka parah di bagian leher.
"Mobil mengangkut bes yang ditabrak," ujar petugas BPBD Kota Denpasar, Putra Yasa di lokasi.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait