DENPASAR, iNews.id - Menteri Perdagangan Agus Suparmanto melakukan kunjungan kerja ke Bali. Dia ingin memastikan harga kebutuhan pokok di sejumlah pasar stabil jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Agus mengunjungi Pasar Badung di Denpasar, Bali, Kamis (26/11/2020).
Ditemani Wali Kota Denpasar, Ida Bagus Rai Dharma Wijaya, Agus mendatangi lapak-lapak pedagang di lantai satu Pasar Badung yang didominasi pedagang kebutuhan pokok.
"Ini cukup stabil. Tadi saya lihat harga stabil mulai gula, ayam, daging semuanya normal stabil," kata Agus di Pasar Badung, Kamis (26/11/2020).
Editor : Reza Yunanto
bali menteri perdagangan harga sembako natal dan tahun baru pasar badung agus suparmanto wali kota denpasar
Artikel Terkait