Hingga dini hari, Scott tak pulang ke vilanya. Hal itu membuat istrinya, Ni Nyoman Purniati (30) geliash.
Purniati mengajak adiknya I Gede Juni Hartawan (20) mencari suaminya. Keluarga itu memang sedang berlibur dan menginap di Vila Monyet.
Purniati dan adiknya menemukan Scott tergeletak di teras kafe sekitar pukul 03.45 Wita. Bule Australia itu dalam kondisi berlumuran darah di bagian kepalanya.
Scott kemudian dibawa ke RS BIMC Kuta dengan mobil ambulans. Namun nyawa Scott tak terselamatkan akibat pendarahan di kepala dan luka sayat di wajahnya.
Usai peristiwa itu, Wijaya ditangkap polisi. Kepada polisi, dia mengatakan tak berniat membunuh korban dan hanya membela diri.
Editor : Reza Yunanto
Artikel Terkait