Bupati Karangasem I Gede Dana turun langsung ke lokasi untuk memantau kebakaran yang terjadi di lereng Gunung Agung.
"Kami bersama TNI, Polri, BPBD, dan masyarakat Baturinggit memantau titik-titik lokasi kebakaran," kata Gede Dana, Kamis (28/9/2023).
Untuk memadamkan kebakaran, rencananya akan dibuat sekat api agar tidak merembet hingga ke permukiman dan lahan pertanian warga di sekitar lereng Gunung Agung.
"Sampai saat ini masih aman dan semoga api tidak meluas sehingga masyarakat bisa tidur tenang," ujarnya
Hingga Kamis pagi, api yang mengarah ke Desa Baturinggit sudah padam. Namun api yang mengarah ke Dusun Belong, Desa Ban, dan Dusun Juntal, Desa Kubu masih menyala.
Editor : Reza Yunanto
Artikel Terkait