DENPASAR, iNews.id - Terdapat beberapa sanggar tari di Bali yang bisa dicoba bagi yang ingin mempelajari tari Bali. Selain di pusat kota seperti Denpasar, sanggar tari di Bali juga bermunculan di sejumlah kabupaten.
Tari Bali juga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang datang ke Bali. Bukan hanya wisatawan lokal tapi juga wisatawan mancanegara yang ingin mempelajari Tari Bali.
Berikut ini alamat sanggar tari di Bali dan biaya kursus tari Bali yang dihimpun dari berbagai sumber, Kamis (15/6/2023).
Sanggar Tari di Bali
1. Sanggar Seni Kebo Iwa
Sanggar Tari di Bali pertama adalah Sanggar Seni Kebo Iwa yang beralamat di Jalan Dalung-Sading, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung.
Biaya kursus tari Bali di sanggar ini Rp100.000 untuk pendaftaran ditambah iuran bulanan Rp75.000.
2. Sanggar Puri Agung Denpasar
Sanggar tari di Bali berikutnya Sanggar Puri Agung Denpasar. Beralamat di Jalan Veteran 62 Dangin Puri, Kota Denpasar.
Biaya kursus tari Bali di sanggar ini gratis alias cuma-cuma. Sanggar ini terdaftar di Dinas Kebudayaan Kota Denpasar sebagai penyelenggara pelatihan tari khusus siswa sekolah dasar (SD).
3. Sanggar Tari Warini
Sanggar Tari Warini beralamat di Jalan Kecubung, Gang Soka Nomor 1, Sumerta Kaja, Kota Denpasar.
Sanggar tari di Bali ini berdiri sejak tahun 1973 dan memiliki ratusan murid baik laki-laki maupun perempuan.
Tidak ada informasi mengenai biaya kursus tari Bali di sanggar ini.
4. Sanggar Tari Cilinaya
Sanggar tari di Bali berikutnya adalah Sanggar Tari Cilinaya yang beralamat di Jalan Astasura Nomor 25, Peguyangan Kaja, Kota Denpasar.
Biaya kursus tari Bali di sanggar ini Rp200.000 ditambah iuran bulanan Rp40.000. Biaya tersebut sudah termasuk seragam.
5. Sanggar Tari Langlang Bhuana
Sanggar tari Bali ini beralamat di Jalan Kenyeri, Tonja, Kota Denpasar.
Biaya kursus tari Bali di sanggar ini Rp100.000. Tersedia kelas privat belajar tari Bali di sanggar ini dengan biaya Rp75.000 per jam.
Itu dia sanggar tari di Bali yang bisa dikunjungi untuk belajar tari Bali. Saat berwisata di Bali tak ada salahnya untuk belajar tari Bali. Selamat mencoba!
Editor : Reza Yunanto
Artikel Terkait