Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta mendampingi Ketua Umum Tim Penggerak (TP)-PKK Pusat Tri Tito Karnavian saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Badung. (Foto: dok Pemkab Badung)

BADUNG, iNews.id - Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta mendampingi Ketua Umum Tim Penggerak (TP)-PKK Pusat Tri Tito Karnavian saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Badung. Agenda ini dilaksanakan di Wantilan Pura Kahyangan Jagat Ntegana Desa Darmasaba, Abiansemal, Senin (10/6/2024).

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Pj Ketua TP-PKK Provinsi Bali Nyonya Ida Mahendra Jaya, Ketua TP-PKK Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta, Stakeholder terkait, dan para pengurus TP-PKK Pusat, Provinsi dan Kabupaten Badung.

Dalam sambutannyaTri Tito Karnavian menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati Badung, Pengurus TP-PKK Provinsi maupun PKK Kabupaten atas dedikasinya dan kerja kerasnya memajukan gerakan PKK di Wilayah Bali. Dirinya mengikuti perkembangan gerakan PKK di Provinsi Bali dan Kabupaten Badung dengan penuh rasa bangga.

Pengurus dan Kader PKK di Bali telah menunjukan komitmen dan semangat yang luar biasa dalam menjalankan 10 program PKK.

“Keberhasilan ini merupakan bukti nyata komitmen dan semangat PKK Bali dalam mewujudkan keluarga-keluarga yang sejahtera dan berkualitas. Dedikasi ini semua dalam menggerakan PKK di tingkat Desa, Kelurahan, Kecamatan, hingga kabupaten/kota, patut menjadi inspirasi bagi kita semua,” ujarnya.

Tri mengajak seluruh pengurus TP-PKK dan kader PKK untuk terus berkarya dan berinovasi dalam menjalankan program-program PKK. Selain itu, juga menjadikan PKK sebagai organisasi yang inklusif dan partisipatif, yang mampu menjawab kebutuhan dan permasalahan di masyarakat, khususnya dalam upaya pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga.

“Saya yakin bahwa dengan kerjasama dan gotong royong kita dapat menjadikan PKK sebagai organisasi yang maju dan bermartabat. PKK harus menjadi organisasi yang mampu membawa perubahan positif bagi kehidupan masyarakat, khususnya dalam upaya memberdayakan dan mensejahterakan keluarga,” tuturnya.


Editor : Rizqa Leony Putri

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network