DENPASAR, iNews.id - Saat banyak pemain asing pulang ke negara asalnya setelah Liga 1 2020 dihentikan sementara, penyerang Bali United, Melvin Platje, memilih tetap di Bali. Dia menilai di Bali Lebih aman.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) menangguhkan sementara gelaran Liga 1 2020 sejak Maret lalu. Langkah tersebut diambil guna mencegah penularan virus corona di kalangan pesepakbola.
Di saat bersamaan, pemerintah Indonesia juga mengeluarkan larangan menggelar event olahraga yang bisa mengumpulkan orang banyak di tengah pandemi virus corona.
Kebijakan tersebut direspon klub-klub peserta Liga 1 dengan meliburkan skuad. Situasi tersebut mendorong para pemain asing beramai-ramai meninggalkan Indonesia untuk pulang ke kampung halamannya.
Belum lama ini penyerang Persipura Jayapura, Sylvano Comvalius, memilih kembali ke Belanda setelah sempat menjalani karantina mandiri di Bali Utara dengan menyewa sebuah villa.
Langkah Sylvano tak bisa diikuti Platje yang juga berkebangsaan Belanda. Setelah pemerintah resmi meniadakan semua penerbangan domestik dan internasional sejak Jumat (24/4) kemarin hingga Juni mendatang kesempatan Platje pulang kampung tertutup.
Namum, hal tersebut tidak membuat Platje berkecil hati. Dia justru mengaku lebih aman berada di Bali. Sebab, berpergian saat ini berisiko tertular atau menularkan Covid-19.
“Saya pikir di Eropa juga memberlakukan hal yang sama. Situasi di Belanda mirip dengan di Indonesia. Saya tidak pulang karena lebih aman tidak kemana-mana dulu. Saya berharap pemerintah bisa melindungi warganya dan semoga bisa kembali ke kehidupan yang normal lagi,” kata Platje.
“Mungkin jika situasi sudah lebih baik di Belanda, saya pulang ke sana. Kalau situasi masih belum bagus, saya lebih baik tetap ada di sini saja,” ucapnya.
Selama di Bali, Platje menghabiskan waktu bersama keluarganya. Dia juga rutin menjalankan instruksi pelatih agar tetap menjaga kebugaran fisik dengan berlatih mandiri.
“Saya selalu bersepeda dari rumah ke pantai. Saya juga lakukan program latihan di rumah. Saya harus rutin latihan. Kalau nanti saatnya latihan kembali dilakukan, pasti kondisi fisik saya tetap terjaga,” ujarnya.
Editor : Arif Budiwinarto
Artikel Terkait