Menparekraf Sandiaga Uno mengunjungi Desa Wisata Penglipuran, Kabupaten Bangli, Bali. (Foto: Kemenparekraf).

BADUNG, iNews.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengupayakan perluasan zona hijau di Bali. Sandiaga berharap kawasan Kuta di Kabupaten Badung masuk dalam zona tersebut.

"Harapannya adalah Kuta diikutsertakan dalam tahapan perluasan zona hijau untuk bisa dikunjungi oleh wisatawan mancanegara," ujar Sandiaga di Badung, Sabtu (12/6/2021).

Sebelumnya, hanya tiga kawasan yang ditetapkan pemerintah menjadi zona hijau, yakni Ubud, Nusa Dua, dan Sanur.

Sandiaga mengatakan, Kuta merupakan salah satu destinasi wisata di Pulau Dewata. Karena itu pihaknya juga berupaya membuka lapangan pekerjaan dan meningkatkan sektor ekonomi bagi masyarakat Kuta yang terdampak pandemi Covid-19.

"Karena bandara terletak di Kuta, khususnya di Desa Adat Tuban. Ini menjadi prioritas kami," ujarnya.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu juga mendengar masukan dari masyarakat dan tokoh adat di Kuta. Sandiaga mengaku terenyuh mendengar masukan yang disampaikan masyakarat.

"Saya mendengar masukan yang kami amat terenyuh mendengar masyarakat khususnya di Kecamatan Kuta, karena hampir lebih dari 1,5 tahun paling terdampak," ujarnya.

Berbeda dengan daerah lain, kawasan Kuta tidak memiliki lahan pertanian sehingga masyarakat setempat sangat bergantung pada pariwisata. Karena itu pihaknya akan mempersiapkan juga lapangan pekerjaan bagi masyarakat Kuta.

"Kami berkoordinasi dengan Pak Camat, tokoh adat tokoh agama, agar program pemerintah tepat sasaran, tepat manfaat dan tepat waktu bisa dilaksanakan khususnya untuk masyarakat di Kuta yang sangat membutuhkan sekarang," ujarnya.


Editor : Reza Yunanto

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network