Buruh proyek ditemukan dalam kondisi lemas tersangkut di pinggir jurang kawasan Jalan Raya Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali,Senin (18/8/2025) pagi. (Catur Kusumaningrat).

GIANYAR, iNews.id- Buruh proyek bernama Hendra Kurniawan ditemukan dalam kondisi lemas tersangkut di pinggir jurang kawasan Jalan Raya Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali,Senin (18/8/2025) pagi. Pria berusia 26 tahun asal Kabupaten Klaten, Jawa Tengah ini sebelumnya dinyatakan hilang selama dua hari oleh rekan-rekannya.

Sebelum hilang, Hendra sempat berpesta minuman keras (miras) bersama teman-temannya di bedeng proyek yang tidak jauh dari lokasi penemuan. 

Setelah pesta tersebut, keberadaan Hendra tidak diketahui hingga akhirnya dia menghubungi rekannya melalui panggilan video dan mengabarkan tersangkut di pinggir jurang.

Rekan kerja yang terkejut langsung mendatangi lokasi dan menghubungi polisi. Tak lama kemudian, petugas dari Polsek Ubud dan BPBD Gianyar datang ke lokasi dan untuk evakuasi.

“Korban ditemukan dalam kondisi lemas dan mengalami luka robek di bagian punggung serta beberapa luka lainnya di tubuh,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Gianyar, Ida Bagus Putu Suamba.

Setelah berhasil dievakuasi, korban langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Ari Canthi Ubud.


Editor : Kurnia Illahi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network